Gadget Reviews

Instagram Matikan Fitur Direct Message

Instagram-Matikan-Fitur-Direct-Message
Diluncurkan pertama kali pada Desember 2017, aplikasi pesan langsung (Direct Message/DM) Instagram, dikabarkan akan dihentikan. Kabar ini pertama kali dihembuskan oleh pengulas aplikasi Matt Navarra melalui akun Twitternya, @MattNavarra.

Ia mengunggah tangkapan layar berisi notifikasi bahwa aplikasi Direct akan segera pensiun. Dengan kata lain, meski aplikasi Direct sudah ditutup nanti, pengguna akan tetap bisa berikirim Direct Message lewat aplikasi utama Instagram.

Direct merupakan aplikasi perpesanan berdiri sendiri (stand alone) yang siapkan sebagai pesaing Snaphat. Sebagai gantinya, tim Instagram-nya akan menyalurkan semua perkembangan dan aktivitas ke fitur pesan langsung dari aplikasi Instagram.

Untuk saat ini, Instagram masih belum secara resmi menyatakan alasan untuk menarik aplikasi tersebut. Selain itu aplikasi ini memang tidak terlalu populer. Pasalnya, aplikasi hanya hadir dibeberapa negara saja, seperti Chili, Israel, Italia, Portugal, Turki dan Uruguay. Sejauh ini, Instagram belum memperkenalkan aplikasi tersebut secara global, meski sudah dirilis sejak dua tahun lalu.

Dibanding dengan fitur DM di aplikasi induk Instagram, "Direct" memiliki lebih banyak fitur, misalnya berbagi foto atau video dengan efek boomerang. Bagi pengguna yang telah memasang "Direct", percakapan di fitur DM akan pindah ke aplikasi stand alone tersebut.
 
sumber: techcrunch
Dapatkan berita "Tekno dan Gadget Terbaru" gratis melalui inbox email, caranya Subscribe email kamu dibawah ini!

No comments:

Post a Comment